Tips Menghindari Penipuan Saat Belanja Online
Beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menghindari penipuan saat belanja online.
Perkembangan teknologi yang semakin canggih membuat beberapa pekerjaan menjadi mudah dilakukan seperti halnya belanja. Sebagian orang mungkin sibuk dengan pekerjaan pokoknya namun kesibukan itu tidak menghalangi keinginannya untuk berbelanja karna sekarang belanja bisa dilakukan dimana saja termasuk di dalam rumah sekalipun yaitu dengan belanja online.
![]() |
Tips Belanja Online |
Sumber Gambar : assets.t3n.sc
Di Indonesia sudah banyak sekali toko yang memasarkan dan menjual barang dagangannya dengan cara online. Tujuannya yaitu untuk memperluas jangkauan pelanggan dari kota hingga pelosok. Maraknya toko online yang ada saat ini membuat banyak orang tidak yang tidak bertanggung jawab dapat memanfaatkan sebagai media untuk menipu. Mereka melakukan dengan cara yang sama yaitu dengan membuat toko online juga.
Adanya toko online palsu atau yang biasa dikenal dengan e-commese ini mengharuskan anda pintar dalam menilai dan memilih mana yang asli dan mana yang palsu, sehingga anda bisa terhindar dari penipuan saat akan belanja online.
Berikut adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum belanja online.
1. Cek Kejelasan Toko
Ketika anda melihat barang yang anda sukai jangannlah terburu – buru melakukan pembayaran sebelum mengecek kejelasan toko penjual. Perhatikanlah nama toko, alamat, kelengkapan produk, kontak penjual.
2. Baca Komentar Pembeli
Sebelum belanja sebaiknya periksa bagaimana komentar para pembeli apakah meraka puas dengan barang yang dibeli atau tidak. Semakain banyak yang berkomentar semakin baik untuk menjadi penilain.
3. Lihat Galeri Pembeli
Kalau produk yang digambar biasanya selalu bagus dan tidak selalu sama dengan aslinya. Sehingga anda perlu melihat foto – foto yang diupload pembeli dan anda bisa menilai dari foto – foto itu apakah menurut anda barangnya bagus atau biasa aja.
4. Perhatikan Rating Barang
Barang yang bagus biasanya punya rating yang tinggi karna itu menunjukkan kualitas barang dan kepuasan para pembeli.
5. Jangan tertipu testimoni
Jangan cepat percaya dan yakin pada penilaian dan komentar pembeli karna bisa jadi itu hanya testimoni. Jika review pembeli bagus tapi pembeli dan barang terjual sedikit sebaiknya berhati hati meskitpun komentar bagus dan memuaskan dang ratingnya tinggi.
6. Belanja di Official Store
Official store adalah toko resmi yang sudah jelas distributornya. Harga barang di official store relative lebih mahal namun keaslian barang selalu terjaga. Garansi jelas dan pengembalian barang selalu dilayani dengan baik dan aman.
7. Waktu Layanan Chat dan Pengiriman
Toko asli biasanya mempunyai jam buka dan jam tutup, hari buka dan hari libur. Sementara penipu selalu buka 24 jam dan sepanjang waktu. Saat dichat, penipu biasanya selalu membanggakan produknya dengan kalimat – kalimat manis yang membuat anda tergiur dan mau untuk segera mebayar.
Baca di kolom komentar pembeli, apakah barang selalu sampai tepat waktu atau sering terlambat. Carilah toko yang cepat respond an selalu mengirim barang tepat waktu.
8. Jangan Terpengaruh Harga`Murah
Ingat selalu membandingkan harga antara beberapa toko yang menjual barang yang sama, dan pilih yang menurut anda harga yang masuk akal.
9. Minta Rekomendasi Teman
Mintalah bantuan kepada teman anda yang biasa belanja online untuk memberikan saran. Beberapa teman anda mungkin tau tentang barang yang ingin anda beli.
10. Minta Foto Barang
Cobalah hubungi penjual melalui chat dan minta foto barang asli yang masih ada di stok. Jika barang masih tersedia penjual akan segera memberikan foto sehingga anda bisa meniliai jenis, warna, dan kualitas barang dari foto tersebut.
11. Metode Pembayaran Pilih COD
Jika anda sudah yakin dan pengin beli maka pilihlah metode pembayaran yang aman.
Pilih COD, jika memungkinkan pilihlah metode pembayaran Cash on Delivery (COD).. metode ini menurut saya paling aman karna anda bisa membayar ketika barang telah sampai di rumah anda.
Alfamart atau Indomaret, metode pembayaran kedua yang lebih aman menurut saya yaitu melalui Alfamart atau Indomaret karna kasir biasanya meminta kode dan mengonfirmasi kepada anda sehingga dapat menghindari kesalahan dalam pembayaran.
12. Simpan Bukti Pembayaran
Ingat untuk selalu menyimpan bukti transaksi sebelum barang sampai dirumah. Bukti pembayaran dapat digunakan untuk konfirmasi barang yang belum sampai lebih lama dari waktu pengiriman. Mungkin juga barang yang diterima rusak atau tidak sesuai maka anda bisa complain dengan menunjukkan bukti transaksi barang.
13. Minta No.Resi Pengiriman
Selesai melakukan tranksaksi dan sudah dikonfirmasi oleh penjual mintalah no resi pengiriman untuk melakukan pengecekan atau melacak barang anda. dengan no resi maka memudahkan pelacakan secara berkala dan mengetahui barang sudah sampai dimana melalui fitur tracking.
14. Pilih Kurir yang Dekat
Pilih kurir yang biasa anda gunakan untuk pengiriman paket atau kurir yang anda kenal yang dapat menjangkau alamat rumah anda untuk menghindari kesalahan alamat dan untuk mempercepat kurir sampai di rumah anda. semisal barang datang terlambat akan mudah melakukan pengecekan ke kantor kurir.
15. Cek Barang Ketika Sampai
Cek barang ketika sudah sampai apakah sesuai dengan spesifikasi barang yang dipesan. Jangan melakukan konfirmasi di toko online sebelum barang benar-benar sesuai dengan pesanan. Jika barang tidak sesuai silahkan complain dan melakukan pengembalian barang.
16. Konfirmasi Barang
Jika barang sudah sesuai dengan pesanan silahkan konfirmasi ke toko atau penjual dan berikan ulasan mengenai barang sehinngga orang lain dapat melihat review anda. sampaikan komentar anda kepuasa atau ketidakpuasan berbelanja di toko online terseut.
Itulah beberapa tips berbelanja online, semoga dapat membantu. Jika ada yang belum disampaikan silahkan dituliskan di kolom komentar sebagai tambahan untuk pengunjung yang lain.
You’ll get pleasure from real cash slots of the best high quality and RTP available on the market, along with a handful of free spins that you’ll get to claim week-in, week-out. As of proper now, desktop and mobile players will get pleasure from actual same|the very same} choice of MyBookie promotions. Greater transparency – Since these video games are primarily based on talent and 카지노사이트 strategy, players have a greater understanding of how the sport works and the odds of successful. This greater degree of transparency makes them interesting to extra experienced gamblers.
ReplyDelete